Konawe Utara, Kroscek.co.id – Suasana haru dan penuh khidmat menyelimuti upacara peringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-79 yang digelar di halaman Kantor Bupati Konawe Utara (Konut), Sulawesi Tenggara (Sultra).
Momentum tahunan yang sarat makna tersebut mengusung tema nasional “Polri untuk Masyarakat”, sekaligus menjadi ruang refleksi atas kiprah dan pengabdian Kepolisian Republik Indonesia di tengah dinamika kehidupan bangsa.
Hadir sebagai pembina upacara, Bupati Konawe Utara, H. Ikbar, S.H., M.H., menyampaikan apresiasi mendalam atas dedikasi jajaran Polres Konawe Utara dalam mengawal keamanan, ketertiban, dan stabilitas daerah.
Dalam pidatonya yang penuh semangat dan ketulusan, Bupati menegaskan bahwa Polri bukan sekadar aparat penegak hukum, melainkan pilar utama pelayanan publik yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat.
“Tema ‘Polri untuk Masyarakat’ bukan sekadar slogan, tetapi sebuah panggilan moral dan pengingat bahwa keberadaan Polri sepenuhnya adalah untuk rakyat. Tugasnya bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga menghadirkan keadilan, pelayanan, dan rasa kepercayaan di tengah-tengah kehidupan masyarakat,” ujar H. Ikbar dalam amanatnya.
Pengabdian Tanpa Batas di Tanah Oheo
Lebih lanjut, Bupati Ikbar menggarisbawahi peran aktif Polres Konawe Utara dalam mendukung agenda pembangunan daerah, mulai dari penanganan bencana, pengamanan aktivitas industri dan pertambangan.
Menurutnya, kehadiran Polri di Konawe Utara bukan hanya menciptakan rasa aman, tetapi juga memperkuat legitimasi pemerintah daerah di mata masyarakat.
“Kami menyaksikan sendiri bagaimana para anggota Polri, khususnya yang bertugas di wilayah pelosok, terus hadir tanpa pamrih. Di saat hujan deras, banjir datang, atau konflik sosial mulai memanas, mereka berdiri di garda depan. Ini bukan hal kecil ini adalah bentuk pengabdian yang luar biasa dan patut dihargai,” tegasnya.
Sinergi Pemerintah dan Kepolisian
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Ikbar juga menyampaikan pentingnya menjaga sinergitas antara Polri dan seluruh elemen pemerintah dan masyarakat.
Ia menekankan bahwa keamanan bukan semata tanggung jawab kepolisian, melainkan hasil kolaborasi yang solid antara masyarakat, tokoh adat, tokoh agama, dan pemerintah daerah.
“Kami di pemerintah daerah sangat menghargai keterbukaan dan kerja sama Polres Konawe Utara dalam merespons berbagai isu strategis daerah, termasuk upaya menjaga investasi yang berkeadilan dan berwawasan lingkungan,” katanya.
Bupati juga menitip pesan kepada seluruh anggota Polri agar terus menegakkan hukum dengan hati nurani, bekerja dengan transparansi, dan tidak pernah lelah mendengar suara rakyat kecil.
“Jangan pernah lupa bahwa masyarakatlah yang menjadi alasan utama keberadaan institusi Polri. Bangunlah kepercayaan, karena kepercayaan rakyat adalah pondasi dari negara yang kuat,” ucapnya penuh harap.
Ucapan Selamat dan Harapan untuk Polri
Menutup pidatonya, Bupati Ikbar secara resmi menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh jajaran Kepolisian Negara Republik Indonesia.
“Selamat Hari Bhayangkara ke-79. Semoga Polri semakin profesional, semakin presisi, dan semakin dicintai oleh rakyat. Dirgahayu Polri, jaya selalu untuk Indonesia!”
Acara peringatan tersebut turut diisi dengan berbagai penyerahan hadiah kegiatan lomba, hingga penyerahan penghargaan kepada anggota Polri yang berprestasi.
HUT Bhayangkara ke-79 di Konawe Utara tidak hanya menjadi seremoni rutin, tetapi menjadi simbol penguatan hubungan emosional dan struktural antara masyarakat dan institusi kepolisian.
Tema “Polri untuk Masyarakat” pun terasa nyata dalam setiap langkah dan komitmen pengabdian Bhayangkara di Bumi Oheo. (**)
Laporan : Muh. Sahrul