Penuhi Standar, Kualitas Pangan Baubau Masuk Kategori Aman dan Higienis

- Redaksi

Jumat, 17 Mei 2024 - 04:41 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Drs Amrin Taone, M.Pd saat memberikan sambutannya usai membuka kegiatan bimbingan teknis/sosialisasi implementasi perizinan berusaha berbasis risiko di hotel mira Kamis (16/5/2024).

Drs Amrin Taone, M.Pd saat memberikan sambutannya usai membuka kegiatan bimbingan teknis/sosialisasi implementasi perizinan berusaha berbasis risiko di hotel mira Kamis (16/5/2024).

BAUBAU, KROSCEK.CO.ID – Permintaan pangan dan pola konsumsi mendorong peningkatan penyediaan pangan di Kota Baubau, dan ini menandakan kepercayaan masyarakat akan kualitas produk pangan di Kota Baubau sudah masuk pada kategori aman, baik dari segi kualitas, maupun kehiegenisannya.

Demikian dikatakan Pj Wali Kota Baubau, Dr. Muh Rasman Manafi, SP., M.Si, yang diwakili Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Politik dan Hukum Setda Kota Baubau, Drs Amrin Taone, M.Pd saat membuka kegiatan bimbingan teknis/sosialisasi implementasi perizinan berusaha berbasis risiko di hotel mira Kamis (16/5/2024).

Drs. Amrin Taone mengajak semua pihak untuk menjaga kepercayaan masyarakat akan produk pangan yang beredar di Kota Baubau dengan salah satu cara yang dapat dilakukan yaitu memenuhi standar kesehatan, yang diimplementasikan oleh setiap pelaku usaha produk pangan harus menjalankan usahanya dengan mengantongi sertifikat pangan industri rumah tangga.

Sertifikat pangan industri rumah tangga imerupakan salah satu sertifikat yang mesti dimiliki untuk menguatkan dan menambahkan kepercayaan orang terhadap produk makanan yang dihasilkan.

“Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Pemkot Baubau agar semua pelaku umkm yang memiliki kegiatan usaha olahan pangan bisa memiliki PIRT karena industri rumah tangga memainkan peran penting dalam perekonomian domestik, terutama dalam menyediakan berbagai produk makanan untuk meningkatkan pendapatan keluarga dan memperluas pasar,” ujarnya.

Ditambahkan, pemenuhan pangan yang aman dan berkualitas merupakan hak asasi manusia tidak terkecuali pangan yang dihasilkan oleh industri rumah tangga ataupun industri pangan lainnya. Dengan adanya peran yang kuat dari pemerintah diharapkan Pangan Industri Rumah Tangga (PIRT) dapat berkembang dengan baik, memberikan manfaat ekonomi bagi produsen rumah tangga, dan memastikan produk PIRT aman dan berkualitas bagi konsumen.

Drs Amrin Taone sangat mengharapkan kerja sama memanfaatkan dan memasarkan hasil produk-produk UMKM terlebih dahulu, jika memang keberadaanya sudah tersedia di Kota Baubau diupayakan tidak mengambil dan memasarkan produk UMKM dari luar daerah sehingga terjadi perputaran barang dan memajukan perekonomian. (**)


Laporan : Abdul Madjid

 

 

Berita Terkait

HUT Ke-19, Anton Timbang: Konawe Utara Matang Menuju Pusat Pertumbuhan Baru Sultra
ESI Kolaka Timur Punya Nahkoda Baru, Siap Bangun Atlet Esports Berprestasi
ESI Sulawesi Tenggara Tatap Masa Depan Esports, Targetkan Generasi Inovatif dan Pencipta Gim
Pemkab Konut Gandeng LPPM UHO Rancang RSUD PHTC Type C Layanan Kesehatan Modern
Brimobda Sultra Bersihkan Sampah Kota: Ketegasan yang Menyatu dengan Kepedulian
Anton Timbang Salut Ide Brilian Bupati Ikbar: Sirkuit Konawe Utara Perpaduan Sport Tourism
Ditengah Kritik, Plt Direktur BLUD RS Konawe Utara Fokus Berbenah dan Melayani
Isu “Uang Pelicin” ADD dan Dana Porseni di Asera, Sejumlah Kades Beri Klarifikasi

Berita Terkait

Kamis, 1 Januari 2026 - 18:00 WITA

HUT Ke-19, Anton Timbang: Konawe Utara Matang Menuju Pusat Pertumbuhan Baru Sultra

Minggu, 21 Desember 2025 - 21:21 WITA

ESI Kolaka Timur Punya Nahkoda Baru, Siap Bangun Atlet Esports Berprestasi

Minggu, 21 Desember 2025 - 21:15 WITA

ESI Sulawesi Tenggara Tatap Masa Depan Esports, Targetkan Generasi Inovatif dan Pencipta Gim

Selasa, 9 Desember 2025 - 13:28 WITA

Pemkab Konut Gandeng LPPM UHO Rancang RSUD PHTC Type C Layanan Kesehatan Modern

Sabtu, 6 Desember 2025 - 07:28 WITA

Brimobda Sultra Bersihkan Sampah Kota: Ketegasan yang Menyatu dengan Kepedulian

Berita Terbaru

error: Dilarang Copy Paste!