Ruksamin Semarakkan Gerak Jalan Santai Perkemahan Raya Ummusshabri Kendari Expo 2024

- Redaksi

Minggu, 14 Januari 2024 - 19:53 WITA

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Konawe Utara, H. Ruksamin mengikuti gerak jalan santai, acara rangkaian Perkemahan Raya Ummusshabri Kendari Expo serta Anniversary Ummusabri Ke -51 tahun 2024. Minggu, (14/01/2024).

Bupati Konawe Utara, H. Ruksamin mengikuti gerak jalan santai, acara rangkaian Perkemahan Raya Ummusshabri Kendari Expo serta Anniversary Ummusabri Ke -51 tahun 2024. Minggu, (14/01/2024).

KENDARI, KROSCEK.CO.ID – Bupati Konawe Utara, H. Ruksamin, mempererat silaturahmi dengan menghadiri undangan dari Ketua Yayasan Ummusshabri Kendari, H Supriyanto, mengikuti gerak jalan santai, pada Minggu (14/01).

Acara yang menjadi bagian dari rangkaian Perkemahan Raya Ummusshabri Kendari Expo serta Anniversary Ummusabri Ke -51 tahun 2024 ini diikuti peserta sebanyak ribuan santri, tenaga pendidik, dan pelajar dari berbagai Pondok Pesantren di wilayah tersebut.

Gerak jalan santai dimulai di depan Gedung Ummusshabri Kendari, diikuti dengan penuh antusiasme oleh para peserta.

Setelah menyelesaikan putaran di sekitar kota, peserta berkumpul kembali di depan Gedung Ummusshabri Kendari untuk melanjutkan acara dengan penarikan undian berhadiah gerak jalan santai.

Dalam kesempatan itu, Bupati Ruksamin menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan tersebut, menyatakan harapannya bahwa gerak jalan santai ini dapat membangun kekompakan dan sinergi yang kuat demi mengukuhkan Yayasan Ummusshabri Kendari sebagai lembaga yang religius dan bersemangat untuk memajukan daerah.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Ruksamin menekankan pentingnya semangat kebersamaan dalam memajukan daerah.

Gerak jalan santai bukan hanya sekadar kegiatan fisik, tetapi juga sarana untuk mempererat hubungan sosial dan membangun solidaritas yang kuat di antara warga.

Ia juga, menyampaikan rasa bangga dan Kagum atas Pencapaian Ummusabri Kendari saat ini yang mana berbagai kemajuan dan Prestasi telah banyak di torehkan di berbagai bidang.

Ruksamin berharap kedepannya Ummusabri kendari semakin maju dalam berbagai bidang sehingga dapat menjadi Pondok pesantren yang unggul yang mampu menciptakan generasi – generasi Emas yang cerdas dan berahlak.

Serta semangat religius dan kebersamaan yang ditanamkan dalam acara itu diharapkan akan menjadi landasan untuk kemajuan yayasan dan daerah secara keseluruhan. (**)


Laporan: Muh Sahrul

 

 

Berita Terkait

Undur Dirinya Leadership Konawe Utara: “Kami Masih Bersamamu”
Jelang Ramadhan 1446 H/2025, Warga Wanggudu Gotong Royong Bangun Masjid Al-Muhajirin
Ini Pesan Ikbar-Abuhaera Menuju Pelantikan di Istana Presiden RI – 20 Februari 2025
DLH Konawe Utara Abaikan Sejumlah Titik Lampu Jalan Mati di Wanggudu
Petani Diminta Laporkan Peredaran Pupuk Palsu, Amran: Proses, Kami Pecat
Tim Sayap Pemenangan Ikbar-Abuhaera, Alfatih: Kawal Program Konasara Jilid III
Pilkada Konawe Utara Selesai, Ikbar: Kami Welcome kepada Sudiro dan Raup
Sah! Gubernur dan Wagub Sultra Terpilih, ini Pesan Ruksamin untuk ASR dan Hugua

Berita Terkait

Selasa, 18 Februari 2025 - 09:46 WITA

Undur Dirinya Leadership Konawe Utara: “Kami Masih Bersamamu”

Minggu, 16 Februari 2025 - 10:42 WITA

Jelang Ramadhan 1446 H/2025, Warga Wanggudu Gotong Royong Bangun Masjid Al-Muhajirin

Sabtu, 15 Februari 2025 - 13:39 WITA

Ini Pesan Ikbar-Abuhaera Menuju Pelantikan di Istana Presiden RI – 20 Februari 2025

Selasa, 11 Februari 2025 - 17:04 WITA

DLH Konawe Utara Abaikan Sejumlah Titik Lampu Jalan Mati di Wanggudu

Senin, 10 Februari 2025 - 06:50 WITA

Petani Diminta Laporkan Peredaran Pupuk Palsu, Amran: Proses, Kami Pecat

Berita Terbaru

Wakil Ketua II Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Konawe Utara (Konut), Muhardin, S.Pd.

Parlementaria

DPRD Konawe Utara Pastikan Nasib Honorer Satpol PP Tidak Terabaikan

Selasa, 18 Feb 2025 - 11:49 WITA

Dr. Ir. H. Ruksamin, S.T., M.Si., IPU., ASEAN Eng., terlihat dengan penuh kasih sayang menggendong salah satu bayi warga.

Pemerintah

Semangat dan Kontribusi Ruksamin Memajukan Daerah Tak Akan Pudar

Selasa, 18 Feb 2025 - 10:40 WITA

error: Dilarang Copy Paste!